Kamis, 23 Januari 2014

PENULISAN 3 - BULAN 4

Sumber:

Definisi ICT

Kata Teknologi yang kini sudah tidak asing lagi pada abad 20 ini ternyata memiliki lebih dari satu definisi. Salah satunya adalah pengembangan dan aplikasi dari alatmesinmaterial dan proses yang diciptakan untuk menolong manusia menyelesaikan masalahnya dengan lebih cepat, singkat dan mudah. Sebagai aktivitas manusia, teknologi mulai sebelum ditemukannya sains dan teknik.
Kata teknologi secara global dapat diaplikasikan dengan penggambaran sebuah penemuan dan alat yang menggunakan prinsip dan proses penemuan saintifik yang baru ditemukan. Penemuan akan bentuk sebuah roda yang bundar itupun merupakan awal dari sebuah teknologi.
Jika ditinjau dari asal sebuah kata teknologi. Kata teknologi berasal dari bahasa Yunani, technologia, atau techne yang mempunyai arti ‘keahlian’ dan logia yang berarti ‘pengetahuan’. Dalam pengertian yang sempit, teknologi merupakan sesuatu yang mengacu pada objek benda yang dipergunakan untuk kemudahan aktivitas manusia, seperti mesin, perkakas, atau perangkat keras.
Dalam pengertian yang lebih luas, teknologi dapat meliputi pengertian sistem, organisasi, juga teknik. Akan tetapi, seiring dengan perkembangan dan kemajuan zaman, pengertian teknologi menjadi semakin meluas, sehingga saat ini teknologi merupakan sebuah konsep yang berkaitan dengan jenis penggunaan dan pengetahuan tentang alat dan keahlian, serta bagaimana teknologi itu dapat memberi pengaruh pada kemampuan manusia untuk mengendalikan dan mengubah sesuatu yang ada di sekitarnya. Jadi, pada dasarnya teknologi adalah semacam hasil dari pada karya tangan manusia untuk dapat memanfaatkan alam dan sesuatu yang ada di sekelilingnya secara lebih maksimal. Dengan demikian, secara sederhana teknologi bertujuan untuk mempermudah pemenuhan kebutuhan manusia.

Pengaruh ICT

Pengaruh Positif ICT
1.      Apabila kita mau pergi ke suatu tempat. Kita bisa saja nyalakan Hp. Lalu bukagoogle map

2.      Bila kita mau belajar. Kita tinggal download buku dari internet. Ada yang gratis dan ada juga yang perlu bayar. Menggunakan kartu kredit bayarnya

3.      Kalau kita memerlukan barang seperti meja atau kursi, dll. Kita bisa cukup memesan menggunakan internet. Cari saja di google lalu buka website yang menjual barang tersebut. Lalu order, kita tinggal bayar saja lalu ambil barang tersebut di tempat yang dijanjikan

4.      Bila kita mau berbicara dengan teman lama. MIsalnya teman SMA yang sudah lama tidak bertemu. Kita tinggal Buka Facebook dan ketik alamat email orang tersebut atau nama orang tersebut.

Pengaruh negative ICT

1.      Terdapat banyak anak anak kecil/ kebanyakan remaja yang sangat senang dengan Alat – alat ICT hal ini mengakibatkan mereka lebih peduli Bermain alat – alat ICT seperti HP, Internet, dll. Dari pada belajar hal ini membuat nilai mereka turun

2.      Terdapat juga orang – orang yang menggunakan alat – alat ICT untuk kejahatan
Contoh : Ada orang yang mengunakan HP dan SMS ke nomor ortua murid dan mengatakan kalau anak anda terluka tolong kirim Uang ke nomor rekening………
Dengan begitu orang bisa mendapatkan uang dengan mudah

3.      Terdapat juga situs – situs yang tidak diizinkan oleh orang tua untuk dibuka. Tetapi banyak remaja yang membukanya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar